KOORDINASI BIDANG APTIKA DENGAN UPTD.RADIO MENGENAI PEMBUATAN VIDEO HOAX DAN PENDAFTARAN ONLINE RSUD

KOORDINASI BIDANG APTIKA DENGAN UPTD.RADIO MENGENAI PEMBUATAN VIDEO HOAX DAN PENDAFTARAN ONLINE RSUD

  • 2018-10-17 08:37:48
  • 738 view
  • Jajang Sumardi

Sebentar lagi Indonesia akan mengadakan pesta demokrasi yaitu pemilihan Presiden dan Calon Legislatif, untuk menghindari adanya berita-berita yang tidak benar atau yang disebut dengan Hoax maka, pemerintah kabupaten Purwakarta melalui DISKOMINFO berencana membuat video anti hoax. Dengan dibuatnya video tersebut mengharapkan Masyarakat dapat memahami dan memilih berita mana yang baik dan benar, jangan sampai merugikan banyak pihak.

Hoax adalah suatu berita palsu yang sengaja dibuat dan disebar luaskan untuk menimbulkan ketakutan atau kehebohan. Saat ini kemajuan teknologi informasi & komunikasi tak hanya memberikan dampak yang positif tetapi juga memberikan dampak yang buruk bagi masyarakat.

Selain membuat video anti Hoax, Koordinasi ini juga merencanakan membuat video bagaimana proses pendaftaran Online untuk Aplikasi Rumah Sakit Umun Daerah Bayu Asih. Di harapkan dengan adanya video tersebut dapat menekan dan mengurangi antrian diloket pendaftaran, selain itu juga bisa memudahkan Masyarakat dalam pelayanan. Video tersebut diawali dengam mengunduh Aplikasi di Hand Phone sampai dengan penerimaan Barcode untuk discan yang nantinya ditukar dengan nomor antrian. Di dalam Aplikasi ini terdapat dua jenis yaitu anjungan untuk pasien umum dan pasien untuk BPJS.

Oleh karena itu, kepala Bidang Aplikasi dan Informatika (APTIKA) Yus Djunaedi Rusli, S.STP, M.Si. “Menegaskan bahwa membuat video Hoax dan Video proses pendaftaran online Rumah Sakit Umum Daerah Bayu Asih ini berkoordinasi dengan kepala UPTD Radio agar membuat video yang terbaik mudah dimengerti oleh semua kalangan, kemudian beliau juga mengatakan dengan membuat video ini diharapakan agar para pegawai meningkatkan kinerjanya agar hasil karya mereka mendapatkan Apresiasi dari berbagai pihak khususnya pemerintah daerah”. (ky)

COMMENTS  3






[SIARAN PERS] Baca Mudikpedia agar Mudik Ceria dan Penuh Makna

Kementerian Komunikasi dan Informatika memberikan kemudahan kepada masyarakat yang ingin

Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) RPJPD Tahun 2025-2045 dan RKPD Tahun 2025

Rabu, 06 Maret 2024, Diskominfo Kabupaten Purwakarta menghadiri Musyawarah Perencanaan

Rapat Koordinasi Transformasi Birokrasi di Lingkungan Kabupaten Purwakarta

Selasa, 05 Maret 2024, Diskominfo Kabupaten Purwakarta menghadiri Rapat Koordinasi

Forum Koordinasi Pelayanan Publik Tahun 2024

Selasa, 05 Maret 2024, Diskominfo Kabupaten Purwakarta menghadiri undangan Forum