SOSIALISASI TAMBAHAN PENGHASILAN PEGAWAI (TPP) DI DISKOMINFO PURWAKARTA

SOSIALISASI TAMBAHAN PENGHASILAN PEGAWAI (TPP) DI DISKOMINFO PURWAKARTA

  • 2020-06-15 16:18:04
  • 2171 view
  • Kicky Rizky

Bertempat di Kantor Diskominfo Purwakarta Kamis (12/06/2020) tengah berlangsung Sosialisasi TPP (Tambahan Penghasilan Pegawai) dilingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Purwakarta. Sosialisasi yang diikuti oleh seluruh ASN dilingkungan Diskominfo Purwakarta ini, berlangsung secara tertib dan lancar. Sosialisasi kali ini menggunakan konsep diskusi agar penyampaian materi dapat dengan mudah dimengerti. Sedangkan yang Bertindak sebagai pemateri adalah feby dzuhri selaku pihak Konsultan yang membuat Aplikasi tersebut.

TPP merupakan salah satu bentuk reward atau penghargaan kepada ASN, TPP diberikan untuk meningkatkan kesejahteraan ASN sehingga produktifitas, motivasi, disiplin, dan kinerja meningkat. Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) adalah tambahan penghasilan yang diberikan dengan komposisi kriteria penilaian terhadap prestasi kerja, kondisi kerja, beban kerja dan pertimbangan objektif lainnya dan hal ini adalah sesuai dengan intruksi dari men-PANRB. Untuk pemberian tunjangan kerja ASN ini awalnya bernama Tunjangan Kinerja Dinamis (TKD) dan mulai bulan Juli mendatang berubah menjadi Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP), dalam hal ini sesuai dengan Peraturan Bupati (PERBUP) Nomor 212 Tahun 2018 tentang Tata Cara Pemberian Tunjangan Kinerja Dinamis Tahun Anggaran 2019 yang sudah dirubah menjadi Perarturan Bupati (PERBUP) Nomor 239 Tahun 2019.

Untuk itulah perlu adanya peningkatan sistem yang selanjutnya dikombinasikan menjadi data Interopabilitas dengan data SIMPEG dan juga data E-Office di Diskominfo. Sedangkan dari sistem sebelumnya terkendala dengan penggunaan versi PHP ( Hypertext Preprocessor) yang lama sehingga belum dapat di Interopabilitaskan dengan sistem yang ada, ujar feby.  Lanjutnya feby menambahkan bahwa sekrang sudah bisa dintegrasikan dan lebih aman serta secara tampilan menu yang ada sesuai dengan intruksi dari pusat atau kementerian. TPP yang diberlakukan di kabupaten purwakata dapat diakses melalui alamat http://tpp.purwakartakab.go.id

Sementara itu dalam penutupan Sosialisasi tersebut kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Dra. Hj. Siti Ida Hamidah, MM menyampaikan bahwa “Diharapkan kepada seluruh ASN dilingkungan Pemkab Purwakarta khususnya Diskominfo untuk meningkatkan kinerja supaya lebih aktif lagi dalam menjalankan tugas atau tupoksi masing – masing,” tutupnya. (Ky)

COMMENTS  0






SIARAN PERS TIM KOMUNIKASI DAN MEDIA WORLD WATER FORUM KE-10 NO.15/SP/TKM-WORLDWATERFORUM2024/04/202

Delegasi Utama World Water Forum Bebas dari Pungutan Wisman

*Jakarta, 26

SIARAN PERS TIM KOMUNIKASI DAN MEDIA WORLD WATER FORUM KE-10 NO.14/SP/TKM-WORLDWATERFORUM2024/04/202

World Water Forum ke-10 Majukan UMKM dan Pariwisata Indonesia

Jakarta, 26

SIARAN PERS TIM KOMUNIKASI DAN MEDIA WORLD WATER FORUM KE-10 NO.08/SP/TKM-WORLDWATERFORUM2024/04/20

Indonesia memajukan hydro-diplomacy melalui penyelenggaraan Forum Air Sedunia atau World Water Forum